Ini Lho 3 Manfaat Buah Pisang Untuk Tubuh

 On Rabu, 15 Juni 2016  



Ini Lho 3 Manfaat Buah Pisang Untuk Tubuh

Manfaat buah pisang Katalogibu.com - Pisang adalah salah satu buah yang paling populer di tengah masyarakat. Dalam banyak acara pisang kerap menjadi buah pilihan untuk disuguhkan. Sementara itu tiap keluarga rata-rata menyediakan pisang dirumah untuk pencuci mulut setelah makan. Pisang juga fleksibel, bisa dimakan langsung bisa juga bila dibuat dalam bentuk makanan olahan. 

Tekstur dari buah pisang ini sangat lembut dan rasanya juga manis. Karena itu, pisang juga kerap menjadi buah pilihan untuk diberikan pada bayi yang baru saja belajar untuk makan makanan lunak. Tapi tahukah Anda bahwa sesungguhnya pisang menyimpan manfaat yang luar biasa untuk kesehatan? 

Buah ini sungguh kaya akan nutrisi baik bagi tubuh. Mau tahu apa saja nutrisi yang dimiliki oleh buah berwarna kuning berikut? Yang pertama, buah pisang mempunyai kandungan vitamin A 5 kali lebih tinggi jika dibandingkan dengan buah apel. Sehingga manfaat pisang juga bisa dirasakan pada kesehatan mata.

Seperti diketahui vitamin A merupakan nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh mata supaya sehat dan berfungsi dengan baik. Pisang juga memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga sangat baik untuk sistem pencernaan di tubuh Anda. Tahu kan kalau serat merupakan substansi yang baik untuk melancarkan proses pencernaan?

Manfaat buah pisang Katalogibu.com lainnya adalah ia mengandung banyak kalium. Pisang dikenal akan kandungan kaliumnya yang tinggi, yaitu lebih dari 400 mg kalium per buah pisang yang berukuran sedang. Menurut para ahli gizi, zat kalium sangat diperlukan oleh syaraf, fungsi otot, serta untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. 

Kalium dalam pisang juga bisa membantu mencegah kram otot setelah latihan, sehingga pisang cocok dikonsumsi seusai berlatih. Elektrolit yang bernama kalium ini juga bagus untuk mengendalikan tekanan darah tinggi, sehingga pisang bisa jadi kudapan sehat bagi mereka yang memiliki masalah tekanan darah yang tinggi.

Tak cuma itu, kabar baik untuk Anda yang sedang berdiet karena buah pisang ini dinyatakan bebas lemak dan kolesterol. Jadi jika Anda ingin bebas dari kolesterol tinggi, sebaiknya mengganti beberapa makanan atau kue yang diproses dengan banyak minyak maupun mentega dengan kudapan dari buah pisang, atau mengonsumsi buah pisang secara langsung.

Itu tadi adalah sebagian manfaat buah pisang Katalogibu.com bagi tubuh kita. Mau tahu apa lagi manfaat buah yang manis dan lembut ini? Baca keterangan lengkapnya di http://www.katalogibu.com/kesehatan/pisang-buah-dengan-sejuta-manfaat-luar-biasa.html yuk!
Ini Lho 3 Manfaat Buah Pisang Untuk Tubuh 4.5 5 Chesa Lavia Rabu, 15 Juni 2016 Buah pisang tak hanya enak dikonsumsi, tapi juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Inilah ulasan tentang manfaat buah pisang! Manfaat buah pisang Katalogibu.com - Pisang adalah salah satu buah yang paling populer di tengah masyarakat. Dalam banyak acara pis...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar