Aplikasi Edit Foto Terbaik Karya Anak Bangsa, Cupslice

 On Rabu, 08 Juni 2016  



Aplikasi Edit Foto Terbaik Karya Anak Bangsa, Cupslice

Aplikasi edit foto Cupslice Teknonetwork.com – Ada karya membanggakan yang dicetak oleh anak muda Indonesia dan bersinar di kancah internasional. Ia adalah Cupslice, sebuah aplikasi pengedit foto. Cupslice yang telah saat ini telah menginjak versi 2.1.4 di Google Play Store tersebut telah diunduh sebanyak lebih dari 5000 kali memiliki. Aplikasi ini punya berbagai macam filter dan fitur-fitur menarik, meskipun kestabilannya masih harus diperbaiki lagi.

Aplikasi yang diikutsertakan dalam program Idea oleh Indosat Oredoo ini adalah hasil tangan dingin Abdur Rabbi Arrasul Sayaf atau yang akrab dipanggil Aif. Program Ideabox sendiri merupakan pemberian bantuan untuk perusahaan startup dalam mengembangkan produk dan jasa mereka. Nah, untuk lebih mengenal lagi aplikasi ini kita lihat situsnya dulu.

Situs Cupslice sendiri tak terlalu banyak informasi, meskipun tampilan antarmukanya menarik dan memberikan link menuju halaman Google Play Store. Nah, mau tahu seperti apa sih fitur yag dimiliki aplikasi edit foto Cupslice Teknonetwork.com berikut?

Aplikasi edit foto Cupslice yang berhasil menembus 15 besar aplikasi untuk edit foto terbaik menurut penilaian Android Authority ini merupakan aplikasi yang amat direkomendasikan untuk anak muda masa kini. Hal ini tak lepas dari beberapa fitur unik yang dibawanya, seperti salah satunya adalah tipografi yang berisi kata-kata yang lagi trending saat ini.

Berkaca pada kebiasaan orang Indonesia saat bermain sosial media yang kerap membuat candaan dan meme dengan topik yang sedang tren, Anda bisa menggunakan fitur tipografi di aplikasi edit foto terbaru tersebut. Pengguna bisa mengunggah foto yang sudah diberi tipografi serta stiker yang sesuai dengan topik-topik yang sedang hangat dibicarakan itu.

Seperti aplikasi edit foto lainnya, Cupslice pun menyediakan filter yang bisa diaplikasikan pada foto. Pengguna tinggal memilih filter yang telah tersedia dalam aplikasi CupSlice ini. Sayangnya belum terdapat fitur untuk mengatur kekuatan filter yang diaplikasikan oleh pengguna. CupSlice pun hingga kini belum melakukan monetisasi terhadap penambahan filter dengan in-app purchase seperti yang banyak dilakukan oleh aplikasi sejenis.

Yang jelas, jika Anda ingin lihat sendiri hebatnya karya anak bangsa dan ingin mendukung agar karya kreator lokal lebih sukses, Anda bisa download aplikasi edit foto Cupslice Teknonetwork.com di Play Store. Mau tahu detil lebih lengkapnya? Yuk baca di http://www.teknonetwork.com/aplikasi-hp/cupslice-aplikasi-edit-foto-android-lokal.html! Keren bukan aplikasi edit foto ini?
Aplikasi Edit Foto Terbaik Karya Anak Bangsa, Cupslice 4.5 5 Chesa Lavia Rabu, 08 Juni 2016 Cupslice merupakan nama sebuah aplikasi untuk mengedit foto yang masuk 15 terbaik. Tahukah Anda kalau ia dibuat oleh seorang pemuda Indonesia? Aplikasi edit foto Cupslice Teknonetwork.com – Ada karya membanggakan yang dicetak oleh anak muda Indonesia dan bersinar di kancah ...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar